Rabu, 29 Desember 2010

Pemkot Jaktim Gelar Nobar Bola di 11 Titik

JAKARTA - Pemkot Jakarta Timur juga akan menggelar nobar di 11 titik bagi masyarakat penggemar sepakbola di wilayah Jakarta Timur. Langkah ini selain untuk meredam warga yang tidak mendapatkan tiket ke GBK, juga untuk mendukung Tim Nasional Indonesia berlaga di Final Piala AFF, besok.


“Kegiatan nonton bareng ini merupakan bentuk dukungan terhadap Timnas Merah Putih, sekaligus mengakomodasi masyarakat yang tidak dapat langsung menonton pertandingan di Gelora Bung Karno,” kata Wali Kota Jakarta Timur, Murdhani di kantornya, Selasa (28/12/2010).

Nobar selain digelar di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Timur, juga akan disebar di 10 lokasi lainnya yang tersebar di 10 kecamatan. Kecamatan Matraman, akan dipusatkan di halaman Pasar Burung Pramuka, Kecamatan Jatinegara (Pusat Kerajinan Batu Rawa Bening) dan Kecamatan Pulo Gadung (Terminal Bus Pulo Gadung).

Untuk di wilayah Kecamatan Kramatjati, Pasar Rebo, Cakung, Duren Sawit dan Makasar, akan digelar di halaman kantor kecamatan masing-masing.

Sementara di Kecamatan Ciracas nobar diadakan di Terminal Bus Kampung Rambutan dan di Kecamatan Cipayung dilaksanakan di halaman Kantor Lurah Pondok Rangon.  “Selain masyarakat, nobar juga akan melibatkan partisipasi dari sektor swasta, unsur Muspika, Muspiko, dan perangkat kelurahan,” ujar Murdhani.

Untuk mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dari para suporter Timnas Indonesia yang akan mendatangi GBK Senayan, menurut Murdhani, pihaknya juga melakukan koordinasi dengan unsur Muspiko dan petugas keamanan.

Di beberapa tempat, kata dia, akan dilakukan razia, seperti senjata tajam, petasan, laser dan benda-benda berbahaya lainnya. “Razia akan dilakukan terhadap kendaraan yang membawa suporter, di antaranya di titik-titik rawan seperti Jalan MT Haryono, depan Terminal Bus Pinang Ranti, Jalan DI Panjaitan, Jalan Basuki Rahmat dan Jalan Pramuka,” jelasnya.

Saat final pertama pada Minggu (26/12), menurut Murdhani, pihaknya juga menggelar nobar di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Timur dan 25 titik lainnya yang tersebar di 10 kecamatan. Kegiatan ini selain untuk memberikan hiburan bagi penggemar sepak bola juga sekaligus menjalin siturahmi dengan masyarakat.(Isfari Hikmat/Koran SI/ram)

Artikel Yang Berhubungan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

jangan lupa kita tukeran link ya.

Copyright © 2010 Polres Metro Jakarta Timur l All Right Reserved