Rabu, 21 April 2010

Wakil Walikota Jaktim Serahkan Bantuan Ambulance Ke Rumkit Sukanto

Wakil Walikota Jakarta Timur Drs. H. Asep Syarifudin, M.Si, mengungkapkan keberadaan Rumkit Puspol R.S. Sukanto Kramatjati merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Jakarta Timur. Menurutnya, hampir 35 persen warga Jakarta Timur berobat atau mendapatkan pelayanan kesehatan di rumah sakit tersebut.

“Untuk itu saya mengajak private sector, khususnya yang ada di Jakarta Timur untuk ikut membantu Rumkit Puspol R.S Sukanto dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Wakil Walikota, saat penyerahan mobil ambulance bantuan dari PT. Jamsostek (Persero) kepada Rumkit Puspol R.S. Sukanto, Kramatjati, Kamis (15/4).

Menurut Asep, bantuan mobil ambulance dari  PT. Jamsostek (Persero) untuk Rumkit Puspol R.S. Sukanto, merupakan bentuk kepedulian dan peran serta dari private sector. Menurutnya, private sector merupakan bagian yang tidak terpisahkan dalam terbentuknya good governance.

“Masih banyak lagi private sector diajak untuk membantu atau bekerja sama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dan saya bersedia untuk memfasilitasinya,” kata Wakil Walikota.

Sementara itu Kepala Kepala Rumkit Puspol R.S. Sukanto, Brigjen Pol S. Budi Siswanto mengatakan, selain memberikan pelayanan kepada masyarakat umum, peranan Rumkit Puspol R.S. Sukanto yaitu memberikan dukungan terhadap tugas operasional kepolisian. “Bantuan ambulan ini merupakan bentuk kepercayaan dari mitra dalam hal ini PT Jamsostek kepada pihak Rumkit Puspol R.S. Sukanto,” ujar Budi.

Menurut Budi, bantuan ambulance ini juga merupakan amanah yang harus dijaga. “Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan mendukung visi Rumkit Puspol R.S. Sukanto sebagai rumah sakit rujukan Polri dan memberikan pelayanan prima kepada masyarakat,” tukasnya.

Direktur Kepatuhan dan Manajemen Risiko PT. Jamsostek Karsanto mengatakan, sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), pihaknya mempunyai komitmen sosial untuk melakukan corporate social resposnsibility (CSR). “Adapun program corporate social resposnsibility tersebut ada yang berupa hibah dan bergulir. Apaun bantuan ambulance untuk Rumkit Puspol R.S. Sukanto merupakan bentuk hibah,” katanya.

Pihak PT Jamsostek menurut Karsanto berharap, bantuan ini dapat mendukung pelayanan yang ada dan memajukan Rumkit Puspol R.S. Sukanto. “Diharapkan pelayanan yang diberikan akan semakin baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas,” ujarnya. (Rodin Daulat/Kominfomas JT)

Artikel Yang Berhubungan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

jangan lupa kita tukeran link ya.

Copyright © 2010 Polres Metro Jakarta Timur l All Right Reserved